Ketua FPMPK : Terkait Spanduk Dilokasi Smelter, ” Permintaan Kompensasi H Yandri tidak masuk akal “

Spread the love
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Ketua FPMPK : Terkait Spanduk Dilokasi Smelter, ” Permintaan Kompensasi H Yandri tidak masuk akal “

Sumbawa Barat , bidikankameranews.com

– Ketua Forum Pemuda Masyarakat Pencari Kerja (FPMPK) Kabupaten Sumbawa Barat Halan Jamiran mengatakan bahwa, pemasangan spanduk terkait tidak dibayarnya lahan untuk pembangunan tempat pemurnian emas (smelter) itu tidak benar dan tidak sesuai kenyataan.

“Apa yang disampaikan di spanduk itu tidak benar, pembayaran lahan itu sudah disetujui oleh yang memasang spanduk, beberapa waktu lalu,” tegas Alan sapaan akrab ketua forum pencari kerja.

Ia juga menuturkan, pemilik lahan yang bernama H. Yandri pernah membuat pernyataan secara tertulis bahwa lahannya bersedia digusur dengan beberapa permintaan. “Permintaan yang ditulis, ada yang tidak masuk akal. Kami keberatan, karena ini akan menghambat proses investasi di Sumbawa Barat,” tuturnya.

Dia menyampaikan, akan ada upaya lain yang akan kami lakukan. Apa yang ada di spanduk itu semua tidak benar, itu sama dengan pembohongan publik. “Lahannya H. Yandri tinggal 62 are masuk dalam lokasi smelter dan sudah disetujui oleh yang bersangkutan,” ucapnya.

Sebelumnya, pemilik lahan H. Yandri telah memasang spanduk yang berbunyi. “Tolong kami bapak Presiden Jokowi, tanah kami sudah digusur oleh Bupati Sumbawa Barat untuk pembangunan smelter tapi tidak dibayar sepeserpun, kami tidak pernah dipertemukan dengan pihak perusahaan” (PT. Amman Mineral Nusa Tenggara). ( red )


Spread the love
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  
  •  

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Terkait Smelter, H Yandri Siap Melepaskan Tanahnya " Inginkan sebagai Kontraktor permanen "

Sen Sep 27 , 2021
Spread the love       Terkait Smelter, H Yandri Siap Melepaskan Tanahnya ” Inginkan sebagai Kontraktor permanen “ Sumbawa Barat, bidikankameranews.com Terkait […]