Sumbawa Besar, bidikankameranews.com –
Kegiatan pesantren kilat yang telah berlangsung selama empat hari dalam rangka menyeleksi siswa / siswi untuk mengikuti Lomba Samaras Ramadhan tingkat SD se-kecamatan unter Iwes pekan depan, secara resmi ditutup oleh Korwil Pendidikan Kecamatan Unter Iwes, kamis (14/4/2022) pagi.
kegiatan tersebut juga dihadiri Pengawas Gugus II Kecamatan Unter Iwes, Kepala Sekolah beserta segenap guru SDN Jorok, Tokoh Agama, Ketua Komite, serta siswa/siswi sekolah setempat.
Hasil perlombaan selama oelaksanaan Pesantren Kilat dibacakan oleh salah seorang guru kelas, Syamsuddin, membacakan hasil Lomba dalam pesantren kilat.
adapun jenis perlombaan tersebut meliputi Lomba Hafalan Surat Pendek Kelas Tinggi dan Kelas Rendah, lomba Adzan Kelas Rendah dan Kelas Tinggi, serta memberikan materi Shalat Dhuha dan Shalat Dzhuhur.
pada kesempatan itu, Kepala SDN Jorok, Sawariah S.Pd SD, menegaskan, bahwa kegiatan pesantren kilat ini dilaksanakan lebih awal untuk menghadapi berbagai perlombaan pada ajang Samaras Ramadhan Tingkat SD se-kecanatan unter iwes yang akan berlangsung pada tanggal 18/04/2022 nanti di SDN Uma Beringin.
“selain perlombaan juga penyampaian materi dari para guru yakni tentang Puasa, Zakat, Bimbingan Shalat, Aqidah, dan Akhlak. disamping itu, murid juga dilatih baca tulis alquran salah satu ayat dalam surat pendek. itu dilakukan untuk persiapan dan memilih anak didik yang akan dibina dalam lomba kaligrafi nantinya”, terang Sawariah.
di tempat yang sama, Korwil Pendidikan Kecamatan Unter Iwes, Ahmad Yani S.Pd S.AP mengucapkan terima kasih dan bangga terhadap kegiatan pesantren kilat di SD Jorok karena tiga tahun yang berlalu dilanda pandemi covid sehingga dibatasi ruang gerak melaksanakan berbagai kegiatan, termasuk melaksanakan kegiatan literasi agama.
dikatakan A. Yani, bahwa kegiatan ini merupakan persiapan sekolah menuju Lomba Samaras Ramadhan yang dipusatkan di SDN Uma Beringin karena menjadi program tahunan Korwil Kecamatan.
“dalam menyambut Bulan Suci Ramadhan, semua sekolah dasar memperbanyak kegiatan keagamaan. hal ini dilakukan untuk membiasakan diri memperbanyak amalan di bulan suci, kegiatan literasi agama dinilai penting dalam upaya menanamkan nilai nilai karakter kepada anak usia dini”, tegas A.Yani.
dengan kegiatan semacam ini, sambungnya, menjadi ajang evaluasi literasi budaya yang telah diprogramkan oleh Korwil Kecamatan dapat terwujud.
secara keseluruhan, di kecamatan unter Iwes sudah dilaksanakan kegiatan budaya keagamaan, tutup A. Yani S.Pd S.Ap.
kegiatan tersebut diakhiri dengan penyerahan hadiah pada masing-masing mata lomba, seluruh siswa terlihat riang gembira menyaksikan teman-temannya yang menerima hadiah. (jim)