Tim Puma Polres Sumbawa Tangkap pemuda Pelaku Curi Motor Parkir di Sawah

Spread the love

Sumbawa Besar,
BIDIKAN KAMERA NEWS –
Seorang pemuda berinisial DD (20) warga Sumer Payung Kecamatan Labuan Badas harus berurusan dengan pihak berwajib lantaran melakukan aksi curanmor.

Pelaku DD melancarkan aksinya menggondol motor parkir di pinggir sawah milik petani yang tidak dikunci stang itu.

“Benar bahwa kami telah amankan pelaku curanmor berinisial DD, pelaku diamankan saat berada di rumahnya di Dusun Sumer Payung Desa Labuan, pada hari Sabtu (04/02) pukul 17.00 Wita” ungkap Kasi Humas Polres Sumbawa AKP Sumardi S.Sos.

Aksi pencurian sepeda motor tersebut terjadi saat korban memarkir motornya di pinggir sawah belakang terminal sumer payung, rabu (01/02) pukul 13.30 wita, kemudian korban pergi ke gubuknya dan meninggalkan motornya tanpa dikunci stang karena telah rusak.
pada pukul 16.30 wita saat korban kembali dan hendak pulang ke rumah, korban mendapati motornya telah hilang, korban kemudian melaporkan peristiwa itu ke Mapolres Sumbawa.

“Berdasarkan laporan tersebut, Tim Puma kemudian melakukan penyelidikan dan melakukan pengecekan lokasi serta cctv yang berada di sekitar lokasi sehingga berhasil mendapatkan ciri-ciri pelaku”, jelas Kasi Humas.

saat diamankan dan di interogasi petugas, pelaku mengakui perbuatannya. pelaku beserta barang bukti saat ini telah diamankan ke Mapolres Sumbawa guna proses pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut. (Jim )


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Asyik Preteli Motor Curian, Pria di Desa Baru Diamankan Personel Polsek Moyo Hilir

Sen Feb 6 , 2023
Spread the love      Sumbawa Besar, BIDIKAN KAMERA NEWS – Unit Reskrim Polsek Moyo Hilir berhasil mengamankan seorang pria berinisial AA (41) […]