oleh : Jim Sujiman
Kepala Biro Sumbawa
Sumbawa Besar,
Bidikan Kamera News –
Wakil Bupati Sumbawa, Hj. Dewi Noviany, S.Pd., M.Pd., menghadiri acara Silaturahmi dan Peletakkan Batu Pertama Panggung Pemuda KNPI, di Sekretariat KNPI Sumbawa, Senin (17/4).
Kegiatan ini turut dihadiri Ketua Terpilih DPD KNPI Sumbawa, Ketua PK KNPI Sumbawa beserta Jajarannya, serta Ketua OKP beserta Jajarannya.
Pada kesempatan itu, Wabup menyampaikan penghargaan dan terima kasih yang tulus kepada seluruh jajaran KNPI Sumbawa, atas dukungan dan partisipasinya dalam membangun Sumbawa selama ini. Semoga dengan adanya pembangunan ini, KNPI menjadi wadah yang ideal nantinya dalam rangka melahirkan pemikiran-pemikiran yang berisi dan berkemajuan.
Wabup menyampaikan selamat atas peletakan batu pertama ini, semoga momen ini dapat menjadi wahana silaturahmi dan bertukar pikiran bagi kita semua dalam rangka mewujudkan Sumbawa Gemilang yang Berkeadaban, tandasnya. (*)