Kapolres Sumbawa Pimpin Upacara Bendera di SMAN 4 Sumbawa

Spread the love

Sumbawa Besar,
Bidikan Kamera News –
Kapolres Sumbawa, AKBP Heru Muslimin S.I.K, M.I.P, memimpin upacara bendera di SMAN 4 Sumbawa Besar, Senin (11/09/23) pagi.
Dalam kegiatan itu, Kapolres Sumbawa didampingi Kasat Binmas, Iptu Abdul Muis Tajudin bersama personel Sat Binmas serta Polsek Sumbawa.

Dalam arahannya, AKBP Heru menyampaikan himbauan agar para pelajar tidak terlibat dalam kenakalan remaja yang sudah meresahkan.
<span;>dijelaskan Kapolres, perkembangan teknologi saat ini sangat pesat, sehingga berbagai informasi di media sosial sangat mudah diperoleh.

“Untuk itu kita harus saring sebelum sharing, jangan langsung menerima mentah mentah segala bentuk informasi, kita harus bijak karena kita mampu berekspresi bebas di media sosial. jangan sampai kita terjerumus ke dalam tindak pidana Cyber Crime, karena jempol mu adalah harimau mu.” jelasnya.

Kapolres juga berharap kepada para guru agar senantiasa mengawasi dan mengingatkan siswanya untuk menggunakan helm dalam berkendara di jalan karena selain untuk tertib berlalulintas, helm juga untuk melindungi kepala, imbuhnya. (*)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Hingga Hari Ke-8 Operasi Zebra, Pelanggaran Lalu Lintas Didominasi Pengendara tidak Memakai Helm

Sen Sep 11 , 2023
Spread the love       Sumbawa Besar, Bidikan Kamera News – Memasuki hari ke-8 Operasi Zebra Rinjani 2023, Polres Sumbawa keluarkan ratusan […]