Pembalakan Liar Marak Terjadi Di Marente Alas, Aparat Terkesan Tutup Mata

Spread the love

Pembalakan Liar Marak Terjadi Di Marente Alas, Aparat Terkesan Tutup Mata

Sumbawa, bidikankameranews.com

Pelaku pembalakan kayu liar di kawasan hutan Desa Marente Kecamatan Alas Kabupaten Sumbawa semakin berjalan lancar dan mulus tanpa tersentuh hukum. Disinyalir pencurian kayu di hutan Lindung Desa Marente tersebut  telah terorganisir sehingga luput dari pengawasan pihak yang berwenang.

Perambahan hutan ilegal berupa pembalakan kayu liar yang terjadi dikawasan hutan tersebut Kabupaten sumbawa  dibawah pengawasan KPH Puncak Ngengas khususnya kawasan hutan Lindung Desa Marente semakin marak dilakukan sampai saat ini oleh oknum-oknum tertentu.

Hal ini dapat dibuktikan dengan banyaknya tumpukan-tumpukan kayu berupa beberapa jenis Balok dan papan yang tersebar dibeberapa titik penumpukan bahan kayu olahan dikawasan hutan tersebut.

Ironisnya lagi, dari sumber yang tidak mau disebutkan namanya, bahwa Ijin Penebangan di Keluarkan di Kawasan Hutan Dusun Batu Mega , namun penebangannya dilakukan di kawasan hutan lindung desa marente kecamatan Alas.

“Hampir setiap hari ada kayu yang telah diolah dan diletakkan di pinggir jalan oleh pekerja yang memotongnya sebelum dibawa dengan  truk untuk diperjual belikan, modus pengangkutan malam hari yang diduga dibekingi oleh oknum aparat ” katanya enggan menyebutkan namanya

Selain kegiatan penumpukan dan penjualan kayu yang diduga hasil olahan dari kegiatan pembalakan liar tersebut, maka kawasan tersebut nantinya sangat rentan Banjir disaat musim hujan

Sampai saat ini belum ada realisasi. Aksi illegal logging masih saja terjadi, Ia berharap, aparat penegak hukum segera menindak pelaku illegal logging di hutan lindung desa marente  ”Bila tidak segera dicegah maka hutan di Lindung tersebut  ini akan gundul dan yang merasakan akibatnya anak cucu kita nanti, yang akan berimbas pada Banjir besar ” imbuhnya.

Berdasarkan investigasi media belum lama ini, terdapat tumpukan kayu olahan yang sudah termuat diatas truk dari kawasan hutan lindung tersebut yang dilakukan oleh oknum di beberapa lokasi hutan lindung kawasan tersebut.Ada beberapa jenis kayu yang dibalak liar yaitu kayu rimas, kayu campuran lainnya yang berasal dari kawasan hutan yang tidak termasuk dalam Hutan Lindung tersebut.

Melihat kejadian adanya dugaan pembalakan liar ini, dia berharap kepada pihak terkait untuk menindak tegas pelaku maupun oknum yang bermain dibelakang pembalakan liar tersebut. ( TIM GJI )

 

 


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

HMS Salurkan Bantuan Chest Freezer Dan Cold Box Serta Sarana Pengolahan ikan Kepada Poklahsar di Sumbawa

Sen Okt 9 , 2023
Spread the love       Sumbawa Besar, Bidikan Kamera News – Dr. H. Muhammad Syafrudin ST, MM akrab disapa HMS yang dikenal […]