Silaturahmi Dr. Supratman dan Drs. Mohamad Ansori di Brang Biji, Siap Lanjutkan Program Peningkatan Ekonomi Masyarakat

Spread the love

Sumbawa Besar, bidikankameranews.com – Setelah bertemu warga masyarakat lingkungan Jempol, Desa Labuhan Sumbawa, dan dilanjutkan dengan audiensi bersama Forum Komunikasi Kepala Desa (FK2D) Kabupaten Sumbawa

Ketua Badan Legislasi DPR RI, Dr Supratman Andi Agtas, SH,. MH,. bersama Wakil Ketua 1 DPRD Sumbawa, Drs H Mohamad Ansori kembali melanjutkan silaturahmi dan bertatap muka dengan warga kelurahan Brang Biji, Kabupaten Sumbawa.

Kedatangan dua orang figur hebat dari Partai Gerindra ini disambut hangat masyarakat setempat.

Waka Ansori di hadapan simpatisannya berjanji siap melanjutkan semua program yang sudah digelontorkan selama ini. Mulai dari bantuan rombong hingga bantuan Kelompok Usaha Bersama (KUBE).

Selain melanjutkan, jumlah penerima bantuan juga akan ditambah. Sehingga semua masyarakat tercover.

“Dari seribu bantuan rombong akan kami tingkatkan jadi dua ribu. Begitu juga dengan KUBE akan kami tingkatkan. Ini akan kami wujudkan bersama pak Supratman,” katanya.

Melanjutkan apa yang disampaikan H. Ansori, Dr. Supratman optimis dengan kolaborasi antara DPR RI dan DPRD Sumbawa maka akan memberikan kontribusi optimal bagi masyarakat.

Selain mendukung program H. Ansori yang sudah berjalan selama ini, ia akan menghadirkan dan mewujudkan berbagai program di Kabupaten Sumbawa.

Program dimaksud, antara lain program Ambulance gratis di Kabupaten Sumbawa.

“Lewat Partai Gerindra kami canangkan setiap kecamatan satu ambulance gratis. 24 kecamatan bukan sesuatu yang besar. Ini akan saya ambil dari CSR BUMN. Seluruh perusahaan BUMN adalah mitra kami,” ujarnya.

Ambulance pertama Pulau Sumbawa dalam waktu dekat segera hadir di Kabupaten Dompu, berikutnya Kabupaten Sumbawa.

Program berikutnya adalah menghadirkan lembaga pembiayaan mikro. Program ini dihadirkan dalam upaya menekan tingkat bunga pinjaman dengan sistem bagi hasil. Dan modalnya akan disupport 50 juta/Kelurahan atau Desa.

“Modalnya nanti akan kami support per desa/kelurahan 50 juta,” komitmennya.

Program lainnya adalah program dukungan kepada UMKM melalu penyediaan fasilitas rombong.

“Kami di Komisi 6 kebetulan bermitra dengan Kementerian Perdagangan urusan UMKM sehingga setiap tahun ribuan unit rombong dapat kami gelontorkan ke wilayah Dapil. Dan ini nanti kami bisa kolaborasi dengan pak Ansori di DPRD Sumbawa,” pungkasnya. (*)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Satlantas Tak Henti - Henti Sosialisasi Tertib Berlalu Lintas Demi Keselamatan di Jalan Raya

Sel Jan 9 , 2024
Spread the love       Sumbawa Besar, Bidikan Kamera News – Kegiatan Sosialisasi Tertib Berlalu lintas Unit Kamsel Satlantas Polres Sumbawa di […]