Tanggul Pengaman Sungai Samapuin Roboh, 1 Rumah Hanyut Serta Beberapa Rumah Warga Rusak

Spread the love

Sumbawa Besar, bidikankameranews.com
Banjir Sungai yang membelah kota sumbawa berdampak luas. semua pemukiman warga terutama yang dekat dengan bantaran sungai di beberapa kelurahan dan desa terendam air. Tanggul Pengaman sungai di Kelurahan Samapuin roboh dan hanyutkan 1 rumah, jumat siang (9/2/2024). Ratusan masyarakat tumpah ruah keluar dari rumahnya melihat kondisi banjir, sementara masyarakat lainnya sibuk menyelamat barang barangnya dan sebagian membersihkan lumpur yang masuk ke dalam rumah.

Sekretaris Lurah Samapuin, Andi Putra Irawan S.IP yang ditemui di lokasi banjir mengatakan, sekitar 70 meter Talud jebol, puluhan rumah terendam bahkan.ada yang jeboldan rusak. semoga Pemerintah Daerah dapat segera membantu memperbaiki karena sangat penting dalam menjaga keamanan kampung.

“Talud pengaman sungai ini sangat penting karena dapat menjaga ratusan rumah yang ada di Sampuin, Semoga diattensi Pemerintah Daerah dengan segera”, ujarnya Singkat.

Ketua RW 02 Kelurahan Samapuin, Salim mengungkapkan, data sementara sekitar 20 rumah terendam air dan akibat banjir ini satu rumah hanyut yakni rumah Bapak Irham, tukasnya.

Hingga berita ini dinaikkan, banjir masih deras dan perlahan cenderung semakin surut. di tempat lainnya, di lingkungan karang Bage tepatnya belakang gereja baitani, sebuah rumah hanyut diterjang banjir. Semua rumah warga di kawasan bantaran sungai sepanjang belakang Toko modes Surabaya semuanya digenangi banjir. Begitu juga di sepanjang pemukiman Marilonga kelurahan bugis. Kondisi serupa juga dialami warga di karang cemes kelurahan pekat. (Jim Bidikan)


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Banjir Bandang Terjang Kota, Tagana Disos Sumbawa Gerak Cepat Buka Dapur Umum Lapangan

Jum Feb 9 , 2024
Spread the love       Sumbawa Besar, bidikankameranews.com – Hujan deras mengakibatkan Banjir bandang menerjang sungai kota sumbawa pada siang tadi, jumat […]