
Sumbawa Besar, bidikankameranews.com – Wakil Bupati Sumbawa, Drs. H. Mohamad Ansori, menghadiri peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Nurul Iman, Dusun Sela, Desa Batu Tering, Kecamatan Moyo Hulu, Selasa malam (9/9/2025).

Dalam kesempatan tersebut, Wabup H. Ansori menyebut peringatan Maulid Nabi bukan hanya sebagai agenda
keagamaan, melainkan juga menjadi ajang silaturahmi antara pemimpin dengan masyarakat. “Pemimpin harus hadir di tengah masyarakat, menyapa dan mendengarkan langsung apa yang menjadi harapan maupun aspirasinya,” ungkapnya.

H. Ansori mengapresiasi semangat masyarakat Desa Batu Tering dalam merayakan kelahiran Rasulullah. Menurutnya, perayaan Maulid adalah tradisi sekaligus amalan yang perlu terus dijaga dan diwariskan.
“Rasulullah adalah contoh terbaik bagi umat. Kalau kita mengaku cinta pada Nabi, tentu harus ada bukti. Memperingati Maulid ini adalah salah satu bentuk cinta kita kepada beliau, selain tentunya dengan meneladani akhlak dan mengikuti ajarannya,” ungkapnya. (*)













