Satlantas Polres Sumbawa Gencarkan Sosialisasi Operasi Zebra Guna Menekan Angka Kecelakaan di Jalan Raya

Spread the love

Sumbawa Besar, bidikankameranews.com
Satlantas Polres Sumbawa melalui Unit Kamsel, menggencarkan sosialisasi keselamatan berlalu lintas kepada masyarakat. Salah satu langkah yang dilakukan yakni komunitas dan pangkalan ojek yang ada di sumbawa, jumat (21/11/2025).

Dalam pelaksanaannya, Kanit Kamsel, Aiptu Usmanto S.AP menyampaikan tujuan, sasaran, serta urgensi Operasi Zebra yang digelar serentak di seluruh indonesia. Ia menegaskan bahwa disiplin berlalu lintas merupakan faktor utama dalam mencegah kecelakaan fatal di jalan raya.

“Kami mengimbau masyarakat untuk selalu tertib, mematuhi aturan, dan mengutamakan keselamatan. Operasi Zebra 2025 bukan sekadar penindakan, tetapi upaya menekan angka kecelakaan demi keselamatan bersama”, ungkap Aiptu Usmanto.

Selain itu, Satlas juga menekankan pentingnya penggunaan helm berstandar SNI, kelengkapan surat-surat kendaraan, tidak melawan arus, serta menghindari penggunaan ponsel saat berkendara.
Operasi ini menjadi bagian dari persiapan pengamanan menjelang perayaan akhir tahun, di mana mobilitas masyarakat diprediksi meningkat.

“Keselamatan adalah tanggung jawab bersama. Ayo mulai dari diri dan keluarga,” pungkasnya.

Secara terpisah, Kasatlantas Polres, AKP Edwin Isa Mahendra, S.T. K., S.I.K., M.H., yang dikonfirmasi di Mapolres Sumbawa menyampaikan bahwa sosialisasi ini merupakan bagian dari langkah preventif kepolisian dalam memberikan perlindungan dan pelayanan kepada masyarakat.

“Operasi zebra bukan sekedar penegakan hukum. Edukasi kepada masyarakat menjadi prioritas agar tercipta budaya tertib berlalu lintas. Kami berharap, kegiatan ini dapat menurunkan potensi pelanggaran dan kecelakaan di sumbawa,” tutup Kasat. (*)


Spread the love

Next Post

BPBD SUMBAWA BARAT  MENGUCAPKAN SELAMAT HARI LAHIR SUMBAWA BARAT KE 22

Sab Nov 22 , 2025
Spread the love      BPBD SUMBAWA BARAT MENGUCAPKAN SELAMAT HARI LAHIR SUMBAWA BARAT KE 22 Spread the love