Tukang Ojek Ditebas Jasadnya Dibuang Ke Jurang, Pelaku Berhasil Ditangkap Polisi

Spread the love

 

Tukang Ojek Ditebas Jasadnya Dibuang Ke Jurang, Pelaku Berhasil Ditangkap Polisi

 

Sumbawa besar,
bidikankameranews.com –

Salim Hamada (59) warga Dusun Kauman Desa Labuhan Sumbawa yang berprofesi sebagai tukang ojek ditemukan tewas bersimbah darah di jurang KM 21 Jalan Lintas Sumbawa – Batu Dulang Kecamatan Batu Lanteh, pada Kamis (18/2/2021) sekitar pukul 13.00 Wita. jasad korban dengan kondisi kepala dan leher terluka parah akibat senjata tajam.

Kapolres Sumbawa AKBP Widy Saputra SIK yang dikonfirmasi melalui Kasubbag Humas, AKP Sumardi S.Sos, mengatakan, korban pertama kali ditemukan oleh staf kecamatan yang kebetulan melintas. Awalnya melihat ceceran darah di aspal, setelah dicek lebih jauh dia kaget melihat korban berada di dasar jurang pinggir jalan dalam posisi tertelungkup dengan kondisi kepala bersimbah darah.

“saksi langsung tancap gas menuju Polsek Batu Lanteh untuk menginformasikan hal itu”, ungakap Kasubbag Humas.

Tak lama Kapolsek Batu Lanteh IPTU Jakun SH bersama anggotanya mendatangi lokasi dan sudah banyak orang di TKP dan memasang police line untuk penyelidikan yang dipimpin Wakapolres, Kompol Agung Asmara S.IK M.IK melakukan olah TKP.

Hasil olah TKP, polisi tidak menemukan sepeda motor korban padahal korban dikenal sebagai tukang ojek. Selanjutnya jasad korban dievakuasi dan dibawa ke RSUD Sumbawa untuk dilakukan visum et repertum kekudian dibawa ke rumah duka.

diterangkan Kasubbag Humas, pihak Polsek yang diback-up Tim Puma Reskrim Polres Sumbawa melakukan penyelidikan. Tim Puma yang dipimpin KBO Reskrim, IPDA Harirustaman SH, berhasil meringkus seorang pria berinisial KM alias Rudin (30) warga Desa Pelat Kecamatan Unter Iwis.

“tersangka ditangkap saat bersembunyi di sebuah kebun wilayah desanya, polisi mengamankan sebilah parang yang digunakan untuk menghabisi korban, dan sepeda motor Yamaha Mio milik korban”, terangnya

menurut Kasubbag Humas, berawal ketika korban mengojek melintas di Jalan Kerato tepat di Pasar Kerato. korban dipanggil tersangka yang berada di depan Alfamart depan pasar, meminta korban mengantarkannya ke Desa Batu Dulang.

Dalam perjalanan tidak ada kecurigaan sedikitpun. Sampai di TKP, sepeda motor korban mogok karena kehabisan bensin membuat tersangka keberatan sehingga keduanya terlibat cekcok.

“Puncaknya, tersangka mencabut parang lalu menebas korban berkali kali hingga korban tewas bersimbah darah. Selanjutnya jasad korban dibuang ke jurang sementara pelaku kabur membawa sepeda motor korban”, ungkap Kasubbag Humas.

Polisi bergerak cepat melakukan olah TKP yang langsung dipimpin Wakapolres Kompol Agung Asmara SIK MIK, kemudian menyebar menelusuri setiap kebun di wilayah setempat. Setelah bekerja keras, Tim berhasil menemukan tersangka.

“tersangka telah diamankan di Polres Sumbawa untuk proses lebih lanjut”, tutup Kasubbag Humas. (Jim)

 

 

 


Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Next Post

Satlantas Polres Sumbawa Kembali Menambah Pemasangan Baliho Himbauan Rawan Laka Lantas

Jum Feb 19 , 2021
Spread the love        Satlantas Polres Sumbawa Kembali Menambah Pemasangan Baliho Himbauan Rawan Laka Lantas   Sumbawa besar, bidikankqmeranews.com – Satuan […]