Sumbawa Besar,
Bidikan Kamera News –
sebagai upaya mendukung pencegahan peredaran gelap Narkotika (P4GN) di daerah ini, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Sumbawa semakin gencar melaksanakan tes urin sekaligus sosialisasi tentang P4GN terhadap berbagai lembaga, instansi pemerintah maupun istansi vertikal.
kali ini, seluruh staf dan pegawai Kantor Stasion Karantina Pertanian (SKP) kelas I Sumbawa guna mendukung mewujudkan Kota Tanggap Ancaman Narkotika (Kotan).
“Tes urin dan sosialisasi P4GN di Karantina tersebut diikuti 50 orang, salah satu agenda rutin setiap tahun, guna memastikan semua karyawan bebas dari bahaya narkoba tersebut,” kata Kepala BNNK Sumbawa AKBP Hurri Nugroho, SH.,MH., saat ditemui media ini, rabu (1/2/2023).
Dikatakan Hurri, akrab disapa Kepala BNNK Sumbawa ini, pihaknya berkomitmen perang melawan narkotika dan mewujudkan Daerah ini bersih dari Narkoba (Bersinar).
Tentunya, tujuan dilaksanakan tes urin tersebut kata Hurri, untuk mencegah serta minimalisir adanya penyalahgunaan narkoba di lingkungan kerja guna menciptakan lingkungan kerja yang bersih dari Narkoba (Bersinar). Semua itu butuh keterlibatan semua pihak guna mewujudkan Daerah ini bebas dari Narkoba.
“Hari ini, kami melaksanakan tes urine serta sosialisasi P4GN di Kantor Karantina, hal demikian juga perlu dilaksanakan dan diikuti instansi pemerintah lainnya,” ungkapnya.
Lanjutnya, pogram seperti ini cukup efektif dalam rangka pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkotika (P4GN) dalam mendukung penuh KOTAN supaya Kabupaten Sumbawa bersih dari narkoba, ujar Hurry.
“Kami juga sampaikan terima kasih dan atensi kepada pihak Kantor Stasion Karantina Pertanian Sumbawa yang telah mendukung mewujudkan KOTAN di Kabupaten Sumbawa,” tandasnya.
Oleh karena itu, untuk mewujudkan tana samawa ini bersih dari Narkoba dibutuhkan dukungan, keterlibatan Pemerintah Daerah serta semua stakeholder dan masyarakat untuk mendukung Kota Tanggap Ancaman Narkoba (Kotan), pungkas Hurry.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Kepala BNNK Sumbawa AKBP Hurri Nugroho, SH.,MH.,Kepala Kantor Karantina drh Ida Bagus Putu Raka Ariana bersama jajaran, Kasi P2M Nur Syafruddin, A.Md. (jim)