
Sumbawa besar, bidikankameranews.com –
Pjs. Bupati Sumbawa Buka Rapat Koordinasi Monitoring dan Evaluasi Hasil Verifikasi dan Validasi Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) bersama Tenaga Penangganan Sosial. Kegiatan berlangsung di ruang rapat lantai 3 Kantor Bupati Sumbawa pada Senin, (18/11/2024).
Turut hadir Asisten Administrasi Umum, Serta OPD terkait.
Pjs. Bupati Sumbawa, Dr. Najamuddin Amy, S.Sos., M.M., menyampaikan, desa merupakan garda terdepan dan ujung tombak negara ini dalam Sosial bermasyarakat dan menjalankan program-program pemerintah. Perlu ketekunan, kejujuran, dan keikhlasan dalam mengabdi sebagai Pegiat-pegiat Sosial dan sebagai aparatur Desa.
Hal ini dikarenakan desalah yang memiliki tanggung jawab untuk memastikan keakuratan Data Masyarakat untuk memastikan apa yang dibutuhkan di desa tersebut guna menjalankan program-program dan kebijakan pemerintah tepat sasaran, tegasnya.
Hal ini sangatlah penting, mengingat akan segera dijalankannya program-program sosial dari pemerintah pusat. Maka untuk menyukseskan program-program tersebut, perlu kerja sama antara pegiat-pegiat sosial, aparatur desa serta masyarakat, ujarnya. (*)